Tanaman
jenis belimbing-belimbingan ini, mempunyai buah yang khas, berbentuk bulat
panjang dan terasa asam.
Belimbing
wuluh cocok di tanam di tempat yang cukup matahari di tempat-tempat terbuka
yang mempunyai ketinggian kurang dari 500 meter di atas permukaan laut. Tanaman
ini biasa tumbuh di pekarangan atau kadang tumbuh liar di ladang atau hutan.
Bagian yang
biasa digunakan adalah buah, batang, daun dan bunganya. Keempat bagian tersebut
banyak mengandung senyawa yang berkhasiat. Diantaranya saponin, tannin,
glukosida, hingga kalsium.
Belimbing
wuluh memiliki bermacam khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan seperti tekanan
darah tinggi, jerawat, batuk, diabetes, rematik, gondongan, sariawan, sakit
gigi, gusi berdarah, hingga sebagai antibakteri.
Penting
untuk diperhatikan, bagi penderita hipertensi yang air kencingnya mengandung Kristal
oksalat di sarankan tidak menggunakan ramuan belimbing wuluh/daun sebagai antihipertensi.
Juga penderita maag tidak dianjurkan karena rasanya yang asam dikhawatirkan
meningkatkan asam lambung.
Resep ramuan belimbing wuluh
Tekanan darah tinggi
Ambil 3
buah belimbing wuluh yang cukup besar dan berwarna hijau. Parut, peras dan
minum airnya. Lakukan sekali sehari.
Ambil 3
buah belimbing wuluh, cuci bersih lalu iris seperlunya. Rebus dengan 3 gelas
air sampai airnya bersisa 1 gelas. Saring ramuan, lalu minum. Lakukan satu kali
sehari setiap pagi.
Daun segar belimbing manis atau belimbing wuluh sebanyak 30 g
Daun dicuci. Rebus dengan air secukupnya sampai berwarna kecoklatan. Setelah dingin diminum sebagai teh.
Daun segar belimbing manis atau belimbing wuluh sebanyak 30 g
Daun dicuci. Rebus dengan air secukupnya sampai berwarna kecoklatan. Setelah dingin diminum sebagai teh.
Diabetes
Lumatkan 6
belimbing wuluh lalu rebus 1 gelas air sampai tinggal setengahnya. Saring dan
minum 2 kali sehari
Sariawan
Rebus 10
kuntum bunga belimbing wuluh, asam jawa dan gula aren (secukupnya) dengan 3
gelas air sampai bersisa 2 gelas. Saring dan minum 2 kali sehari.
Gusi berdarah
Konsumsi 2
belimbing wuluh baik segar maupun manisannya secara rutin setiap hari.
Jerawat
Ambil 3
buah belimbing wuluh, kemudian parut. Tambahkan sedikit garam. Tempelkan pada
kulit yang berjerawat. Lakukan 2 kali sehari.