Lidah
Buaya
Morfologi
Lidah buaya berasal
dari kepulauan Canary, sebelah barat Afrika. The natural healer ini ‘hijrah” ke
Indonesia pada abad ke-17. Tanaman hias atau pekarangan ini dapat tumbuh di
ketinggian 1 sampai 1500 meter di atas permukaan laut, dengan suhu udara
berkisar 16 sampai 33 o Celsius.
Bunga lidah buaya
berwarna merah. Batangnya bisa mencapai tinggi 30 cm, namun nyaris tidak
kelihatan karena tertutupi tanah dan dipenuhi daun-daun yang tersusun rapat.
Daun merupakan bagian
lidah buaya yang kaya khasiat. Daun lidah buaya tebal, mengandung lendir dan
banyak air. Pinggiran daun dihiasi duri-duri lunak. Panjang helaiannya bisa
mencapai 50 sentimeter.
Lidah buaya termasuk
keluarga Liliaceae yang memiliki lebih 200 species. Ada 3 species Aloe yang
biasa dibudidayakan, yakni Aloe sorcotin
(Zanzibar aloe), aloe berbadanis Milier, dan aloe
vulgaris. Lidah buaya yang banyak di tanam di Indonesia adalah jenis
berbadanis yang lebih dikenal dengan sebutan Aloe vera Linn. Diantara ketiga Aloe tersebut, justru Aloe vera
yang paling berpotensi dikembangkan untuk bahan baku industri farmasi, pangan
dan kosmetika.
Beberapa
khasiat Lidah Buaya
Melembapkan
Kulit
Ambil satu atau 2 daun
lidah buaya, kupas kulitnya lalu lumatkan hingga berbentuk seperti getah. Ambil
3 sendok getah lidah buaya, tambahkan 1 sampai 2 tetes minyak esensial tea tree
( dijual di body shop). Aduk rata. Oleskan pada bagian kulit yang kering.
Diamkan selama 10 sampai 15 menit. Setelah itu bilas dengan air dingin.
Mengatasi
Sengatan Matahari
Bila kulit memerah
setelah terkena sinar matahari, ambil satu helai daun lidah buaya, keluarkan
getahnya. Oleskan pada kulit yang terasa panas, memerah, dan gatal akibat
sengatan matahari.
Membuat
Rambut Indah Berkilau
Saat rambut masih
lembap sehabis keramas, oleskan lender atau getah lidah buaya mulai dari akar
sampai ke ujung rambut. Lalu, pijat-pijat kulit kepala dengan lembut.
Bungkuslah rambut dengan handuk hangat atau shower cap selama 30 menit, bilas
hingga bersih.
Obat
Diabetes
Ambil 1 lembar daun
lidah buaya berukuran sedang, cuci bersih, lalu buang kulit dan durinya. Cuci bagian
dalam lidah buaya sampai lendirnya hilang. Potong-potong seperlunya, kemudian
rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin saring ramuan
lidah buaya. Minum 2 kali sehari setelah makan, masing-masing 1 gelas.
Catatan
Tidak dianjurkan bagi
penderita diare atau gangguan pencernaan serta wanita hamil.
Kegunaan
lidah buaya sebagai makanan dan minuman
Antara lain berkhasiat
untuk menyembuhkan cacingan , susah kencing, sembelit, batuk, radang
tenggorokan, hepatoprotektor (pelindung hati), diabetes, pembangkit sistem
kekebalan (imunomodulator), penurun kolesterol dan jantung koroner. Begitu
besarnya manfaat lidah buaya tidak ada salahnya mulai sekarang memasukkan
produk olahannya ke dalam makanan sehari-hari.
Jika
Anda akan mengolah lidah buaya berikut tips untuk mengurangi bau langu, rasa
pahit dan lendirnya:
Pilih lidah buaya
berdaging tebal. Kupas kulit sedikit tebal sehingga tersisa daging buah yang
berwarna putih transparan. Potong menjadi bentuk yang lebih kecil. Rendam di
dalam air matang yang telah ditambah dengan 0,025 % garam dan 0,025 % asam
sitrat. Biarkan selama 2 jam, cuci bersih dan tiriskan.
Cara lain: Setelah
dikupas, cuci dan remas-remas potongan daging lidah buaya di dalam air garam,
setelah lendirnya hilang, rendam dalam air kapur sirih atau tawas agar
diperoleh tekstur gel lebih kokoh dan kenyal. Cuci bersih dan gel siap digunakan.
Koktail
lidah buaya atau nata lidah buaya
Bahan:
Pelepah lidah buaya
segar 4 kg (dibutuhkan lidah buaya dengan ketebalan 2 cm agar bisa diperoleh
potongan-potongan koktail/nata dengan kualitas bagus.
Air 1 liter, untuk
merendam
Garam 50 gram
Air kapur sirih 1
sendok teh
Air 1 liter untuk
merebus
Gula pasir secukupnya
untuk sirup, essens sesuai selera
Cara
membuat:
1.
Kupas kulit lidah buaya, ambil dagingnya
dan potong dadu dengan ukuran 2x2 cm.
2.
Cuci bersih daging lidah buaya, rendam selama
1 jam, tiriskan. Cuci kembali dan bilas hingga benar-benar bersih.
3.
Rebus air hingga mendidih, masak lidah
buaya selama 10 menit, angkat, tiriskan.
4.
Rebus air dan gula pasir hingga
mendidih, masukkan lidah buaya.
5.
Tambahkan sirup jika suka. Dinginkan sebelum
dikemas.
Minuman
lidah buaya
Untuk membuat 75 gelas
minuman lidah buaya (ukuran gelas 250 ml),
5 kg daun lidah buaya
2 kg gula pasir
2 ons garam dapur
1 ons tawas
1 ons kapur sirih
1 lembar daun pandan
atau essence atau vanilla secukupnya.
Cara
membuat
Kupas kulit daun lidah
buaya dengan hati-hati, jangan sampai daging daun yang berwarna putih ikut
terkelupas.
Cuci dan rendam dalam
air bersih, sambil dipotong kecil-kecil berbentuk kubus. Potongan tersebut
direndam dalam larutam garam 1 ons yang diseduh dengan air panas (60oC)
secukupnya, diamkan ±20 menit, lalu tiriskan.
Ulangi ulangi merendam
lidah buaya dengan air garam ini sekali lagi. Berikutnya bahan direndam dalam
air tawas ±20 menit (tawas 1 ons dihancurkan dan ditambah air secukupnya), lalu
tiriskan lagi. Kemudian rendam bahan dalam larutan kapur sirih yang jernih
selama 2 jam ( 1 ons kapur + air secukupnya), kemudian tiriskan. Cuci bersih
dengan air bersih.
Untuk membuat sirup,
rebus kurang lebih 2 liter air dengan 2 kg gula pasir sampai suhu 80oC tambahkan daun pandan atau
aroma (sesuai selera).
Campurkan bahan tirisan
tadi ke dalam sirup. Panaskan campuran tersebut sampai mendidih. Untuk
dihidangkan, tunggu sampai dingin. Agar lebih nikmat, tambahkan es batu.
Jus
Lidah buaya
Bahan-bahan
Beberapa daun lidah
buaya yang cukup tua
Air perasan buah jeruk
Cara
Membuat:
Potong beberapa lembar
daun lidah buaya yang cukup tua langsung dari tanaman. Kupas sisi daun lidah buaya yang berduri dengan menggunakan pisau
kupas, lalu cuci daun lidah buaya.
Keruk gel(daging) lidah
buaya dengan menggunakan sendok atau potong kecil-kecil lidah buaya. Blender gel
lidah buaya, tambahkan air perasan jeruk secukupnya. Blender selama 2 menit. Catatan:
gel lidah buaya tanpa kulit tidak tahan lama karena akan teroksidasi oleh
udara.
Air jeruk berguna untuk
menstabilkan gel lidah buaya supaya tahan lama dan untuk memberikan cita rasa.
Tuangkan jus lidah
buaya buatan Anda ke dalam wadah dengan tutup kedap udara. Diamkan di dalam
lemari es minimal 2 jam. Jus lidah buaya Anda siap dikonsumsi. Jus ini tahan selama
seminggu, namun untuk mendapatkan kesehatan maksimal. Sebaiknya dihabiskan dalam 3 hari.
Cara
mengonsumsi jus ini
Tuang 2 sendok makan
jus lidah buaya buatan Anda ke dalam segelas air matang, lalu aduk. Jus ini
dapat ditambahkan jus buah jika Anda suka.
Perhatian:
jus lidah buaya tidak boleh buat ibu hamil
Ginger
Aloe Vera Sajian hangat untuk mengurangi Gejala Batuk Pilek
Bahan
2000 ml air
200 g jahe, memarkan
1 lembar daun pandan
1 butir daun kelapa
muda keruk
200 g sari kelapa (nata
de coco)
200 g manisan aloe vera
Cara
membuat:
Rebus air, gula pasir
dan jahe sampai mendidih dan warna air berubah agak kecoklatan. Tambahkan daun
pandan. Saring dan sisihkan.
Masukkan kerukan kelapa
muda, nata de coco dan manisan aloe vera ke dalam air jahe.
Sajikan selagi panas.
Untuk 6 porsi
Nilai
gizi per porsi:
Energi: 94 Kal
Protein: 0,6 g
Lemak: 0,5 g
Karbohidrat: 22,2 g
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.