Halaman

Minggu, 03 Juli 2011

Salep Mata


CARA MEMBERIKAN SALEP MATA
1.        Cuci Tangan dan gunakan sarung tangan
2.       Bersihkan mata dengan kapas bulat atau kalau perlu mata dicuci lebih dahulu.
3.       Pasien mengambil sikap tubuh yang paling menyenangkan : duduk atau berbaring.
4.      Penderita melihat ke bawah (mengurangi refleks selama pemberian) , kelopak mata bawah sedikit ditarik ke depan agar salep mata bisa masuk ke dalam kantong konjungtiva (selaput lendir). Keluarkan salep mata dengan memijit sedikit tabung salep pada bagian belakang. Oleskan salep sepanjang tepi dalam kelopak mata bawah pada konjungtiva(dari canthus medial/dalam ke canthus luar/lateral).
5.      Mata dikatupkan dan tetap tertutup setidak-tidaknya 1 menit supaya salep mencair atau dengan memejamkan mata gosok kelopak mata secara perlahan dengan gerakan memutar (sirkular) menggunakan bola kapas atau menutup dan mengejapkan kelopak mata..
6.      Bersihkan sisa salep yang ada di sekitar mata
7.       Kembali mata ditutup dengan kain kasa steril dan diplester jika mata harus dibebat tanpa memberikan penekanan pada mata.
 8. Jika menggunakan lebih dari 1 macam obat (obat tetes dan salap), gunakan obat tetes
terlebih dahulu, tunggu sedikitnya 5 menit, kemudian berikan obat salap terakhir.